Minggu, 08 Desember 2013

BATU ACAK/TEMPLEK PURWAKARTA

Sesuai dengan namanya, batu ini berasal dari daerah Purwakarta Jawa Barat. Batu ini memiliki tekstur seperti batu kali dalam bentuk pipih. Batu purwakarta memiliki dua warna khas, yaitu abu-abu kehijauan dan kecoklatan. Berbeda dengan batu templek Salagedang, batu Purwakarta memiliki motif serat yang cenderung sedikit sehingga warnanya cenderung polos dibandingkan batu Salagedang.

Batu Acak Purwakarta
 
Batu Purwakarta memiliki kekerasan yang baik. Hal ini dapat diketahui dari bobotnya yang berat dan tidak menyerap air. Batu ini juga tahan terhadap cuaca baik hujan dan panas, sehingga batu Purwakarta tidak mudah lumutan dan mudah dibersihkan.
Karena kekuatannya dan teksturnya yang alami batu Purwakarta banyak digunakan sebagai penghias dinding luar rumah, pagar, dan juga jalan.
Ketersediaan batu Purwakarta yang melimpah dan letak sumbernya yang dekat dengan Jakarta, batu ini memiliki harga relatif murah dibandingkan dengan jenis batu acak lain seperti batu kebumen, batu candi, dan lainnya.

Pasangan Batu Acak Purwakarta Setelah dicoating

Tidak ada komentar: